banner 325x300
Berita

Ada Pemotongan BST, Bupati Cianjur: Laporkan, Akan Saya Sikat!

×

Ada Pemotongan BST, Bupati Cianjur: Laporkan, Akan Saya Sikat!

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Pemotongan Bantuan Sosial Tunai (BST) oleh oknum mulai menjadi perbincangan setelah munculnya temuan di beberapa kecamatan di Kabupaten Cianjur.

Namun, kebanyakan masyarakat enggan melaporkan kepada pihak berwajib dengan berbagai alasan. Seperti adanya intimidasi, hingga tidak tahu harus melapor ke mana.

Bupati Cianjur Herman Suherman menegaskan, apabila ada temuan pemotongan BST, masyarakat bisa segera melaporkan. Pihaknya pun akan menindaklanjuti laporan.

“Laporkan, saya sudah tegaskan laporkan saja beserta bukti-buktinya, akan saya sikat,” tegas dia dihubungi Cianjur Update, Sabtu (7/8/2021).

Herman mengatakan, ada banyak cara untuk melaporkan temuan pemotongan BST. Salah satunya ke pihak kepolisian.

“Bisa laporkan ke saya, Polres, atau Kejari. Sebutkan nama-namanya (oknum pemotong bansos) beserta bukti akan saya kejar,” ujar dia.

Ada Ancaman

Sebelumnya, salah satu masyarakat di Desa Mulyasari, Kecamatan Agrabinta berinisial I mengungkapkan, masyarakat ingin kejelasan dugaan kasus pemotongan tersebut dan ingin bertemu langsung dengan bupati.

“Kita ingin menyampaikan apa yang kami rasakan di sini, butuh kepastian mengenai sikap pemerintah daerah dalam menangani kasus ini,” kata dia kepada Cianjur Update, Jumat (6/8/2021).

Ia mengungkapkan, sempat terjadi intervensi kepada masyarakat. Jika kabar adanya pemotongan BST sampai ramai ke publik, maka masyarakat tidak akan mendapatkan bantuan kembali.

“Mengancam tidak akan dapat bantuan atau dicoret dari daftar nama bantuan dan dipersulit pengurusan administrasi di desa,” tandasnya.(afs/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan