Berita

Airlangga-Gibran Bertemu, Golkar Cianjur: Sudah Terjalin Chemistry!

×

Airlangga-Gibran Bertemu, Golkar Cianjur: Sudah Terjalin Chemistry!

Sebarkan artikel ini
Airlangga-Gibran Bertemu, Golkar Cianjur: Sudah Terjalin Chemistry!
PERTEMUAN: Ketua DPD Partai Golkar Cianjur, TB Mulyana tanggapi pertemuan Airlangga-Gibran. (Foto: Afsal Muhammad/cianjurupdate.com)

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Ketua DPD Partai Golkar Cianjur, TB Mulyana Syahrudin menanggapi pertemuan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Perjumpaan itu terjadi di rumah dinas Gibran di Loji Gandrung, Sabtu (14/8/2021) siang. Tampil berbatik kuning, Airlangga juga didampingi Menperin Agus Gumiwang Kartasmita yang berasal dari Golkar. Ada pula politikus Golkar lainnya, yaitu Ketua DPP Ace Hasan Syadzily.

TB Mulyana mengatakan, ketika ia mengusulkan dukungan kepada Airlangga dan Gibran, ternyata dua hari setelahnya keduanya bertemu.

“Mungkin sudah dijadwalkan sebelumnya dan kapasitas pak Airlangga sebagai menko perkonomian yang bantu beberapa kebutuhan dari Kota Solo untuk pencegahan dan penanganan Covid-19,” ujar Tb Mulyana kepada Cianjur Update, Senin (16/8/2021) malam.

Meskipun demikian, hal yang menarik menurutnya adalah ketika Airlangga dan Gibran bertemu dengan gestur yang ceria. Seakan sudah terjalin chemistry di antara mereka.

“Ada chemistry baik, ada sesuatu hal bila keduanya bersatu itu akan laku dijual kepada masyarakat,” ucap dia.

Ia pun menanggapi bergantinya foto profil instagram Gibran @gibran_rakabuming dengan foto pertemuan tersebut. Ia menyebut, hal itu terjadi karena ada sesuatu yang menarik.

“Kalau sebagai politisi kadang-kadang berpikir seperti itu, bila ada sesuatu yang menarik, tentu seseorang akan mengabadikan sebuah foto dalam perangkat pribadinya,” ungkap dia.

Ia menyebut, harapan antara Airlangga dan Gibran sangat terbuka. Khususnya dalam menyambut Pemilu 2024, meskipun saat ini masih jauh untuk membahasnya.

“Harapannya sangat terbuka dengan siapapun, sekarang kan masih jauh. Saya sangat berharap keduanya bisa bersanding untuk bertanding dengan pasangan lain,” tandas dia.(afs/sis)

Tinggalkan Balasan