banner 325x300
Berita

Al-Madina Boarding School Cianjur, Pilihan Terbaik Sekolah Asrama di Cianjur

×

Al-Madina Boarding School Cianjur, Pilihan Terbaik Sekolah Asrama di Cianjur

Sebarkan artikel ini
Al-Madina Boarding School Cianjur, Pilihan Terbaik Sekolah Asrama di Cianjur
BOARDING: Al-Madina Boarding School Cianjur kini tengah membuka pendaftaran calon siswa baru untuk jenjang SMP dan SMK yang siap dididik menjadi hafidz dan hafidzah Al-Quran berkualitas. (Foto: Elga Nurani/cianjurupdate.com)

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Bagi Anda yang tengah mencari sekolah boarding terpercaya, Al-Madina Boarding School Cianjur adalah pilihan terbaik. Mengusung visi terwujudnya sekolah rujukan yang mencetak generasi Qurani, berkarakter Islami, dan unggul dalam prestasi. Al-Madina hadir dengan sistem pendidikan baru yang menyuguhkan berbagai program yang menarik dan variatif.

Al-Madina mulai berdiri pada 2005, baik SMP maupun SMK telah tercatat pada BAN SM memiliki akreditasi A. Pada 2017, Al-Madina sudah melaksanakan program tahfidz menggunakan sistem pendidikan full day school dengan target 5 juz. Mulai pada tahun ajaran 2021/2022 untuk pertama kalinya, Al-Madina akan bertransformasi menjadi Boarding School dengan salah satu program unggulannya, yaitu Tahfidz Quran.

Ketua Yayasan Al-Madina Cianjur, Dr H. Prima Yuana Sofwan, S.IP, M.Si mengatakan, ia menargetkan semua lulusan mampu menghafal 30 juz Al-Quran selama menempuh pendidikan di kampus Al-Madina.

“Kami pun ingin menguatkan nilai dakwah. Saat full day school, kurikulum keagamaan memang tidak terlalu intensif. Nah, dengan sistem baru boarding school, Al-Madina berkeinginan bisa melahirkan hafidz dan hafidzah muda di Cianjur,” ujarnya saat diwawancarai Cianjur Update, Minggu (24/1/2020).

Meski baru akan memulai program ini, namun Prima menuturkan, pihaknya telah mempersiapkan rancangan program yang menunjang pembelajaran sistem boarding nantinya.

Selain program tahfidz, lanjut Prima, ada juga program unggulan lain yang dimiliki Al-Madina, yaitu program pendidikan karakter yang sudah berjalan beberapa tahun terakhir.

Pendidikan karakter kami selenggarakan untuk siswa tahun ajaran pertama tingkat SMK, namun untuk tingkat SMP juga akan mulai diterapkan. Kami bekerja sama dengan Batalyon Rider dan kegiatan ini saya lihat memberikan banyak dampak positif bagi para siswa,” tuturnya.

Selain program unggulan, Al-Madina juga memiliki bangunan yang modern dan berkualitas. Termasuk menghadirkan fasilitas lengkap, mulai dari ruang kelas memadai, masjid megah dua lantai, lapangan gor, gazebo, dan tentunya pemandangan asri yang akan membuat siswa nyaman menimba ilmu di Al-Madina.

“Kami juga ingin memantapkan literasi digital, literasi baca, numerasi, dan literasi gerak. Hal ini kami lakukan untuk mengembangkan potensi siswa agar menjadi insan paripurna yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, dan mandiri,” tegasnya.

Tahun ini, lanjut Prima, Al-Madina hanya akan menerima 100 orang siswa untuk jenjang SMP dan SMK dengan melaksanakan seleksi ketat sebelumnya. SMK sendiri akan membuka empat kompetensi keahlian di antaranya TKJ, OTKP, TKRO, dan APHP.

Alur pendaftaran dilakukan melalui beberapa tahapan yaitu mengisi formulir pendaftaran, melakukan pembayaran melalui bank, mengikuti proses seleksi dengan materi tes Bahasa Indonesia, Matematika, dan Membaca Al-Qur’an, serta melakukan registrasi ulang. Bagi siswa baru yang telah lolos seleksi akan menjalani swab test terlebih dahulu dan akan menjalani pembelajaran dengan protokol kesehatan yang dianjurkan.

Pendaftaran PPDB Al-Madina dibuka sejak 1 Januari hingga 20 Maret 2021 mendatang. Seleksi pendaftaran jalur Affirmasi digelar pada 22 Maret 2021 dengan hasil seleksi diumumkan pada 26 Maret 2021, dan jalur reguler digelar pada 29 Maret 2021 dengan hasil seleksi diumumkan pada 5 April 2021.

Bagi Anda yang ingin mendaftar bisa melalui dua cara yaitu offline dengan datang langsung ke lokasi di Jalan Caringin, Desa Limbangansari, Kecamatan Cianjur. Kemudian melalui online di website http://almadinaboardingschoolcianjur.sch.id/ppdb atau bisa kunjungi halamannya di http://almadinaboardingschoolcianjur.sch.id

“Ke depannya saya berharap, lulusan Al-Madina bisa menjadi hafidz dan hafidzah Quran 30 juz serta memiliki karakter yang baik, termasuk menjadi teladan bagi masyarakat di sekitarnya,” pungkasnya.(ega/sis)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan