banner 325x300
Berita

Angin Kencang, Belasan Rumah di Cianjur Amburadul Tertimpa Pohon Tumbang

×

Angin Kencang, Belasan Rumah di Cianjur Amburadul Tertimpa Pohon Tumbang

Sebarkan artikel ini
Angin Kencang, Belasan Rumah di Cianjur Amburadul Tertimpa Pohon Tumbang
Foto: Istimewa

CIANJURUPDATE.COM, Karangtengah – Akibat angin kencang, belasan rumah milik warga di Desa Langensari, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur rusak tertimpa pohon tumbang, Senin (29/11/2021) sekitar pukul 16.00 Wib.

Informasi yang dapat dihimpun, siang hari sebelum kejadian langit terlihat cerah dan cuaca cukup panas. Namun sekitar pukul 15.00 Wib, cuaca berubah sekita.

Tak lama kemudian hujan lebat turun disertai angin kencang dan suara menggelegarnya petir ikut menghiasi suasana alam.

Foto: Istimewa

Satu per satu pohon besar yang berada di lingkungan pemukiman warga bertumbangan. Tak sedikit bangun rumah di Karangtengah Cianjur itu rusak tertimpa pohon tumbang

Setelah hujan dan angin kencang reda, terhitung sekitar 12 rumah yang amburadul dan beberapa pohon besar tumbang.

Tim BPBD, Damkar, Tagana, Orari, Retana, dan petugas lainnya turun untuk mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa bangunan rumah milik warga setempat.

Foto: Istimewa

Kejadian bencana alam tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa. Namun dikabarkan dua orang warga mengalami luka akibat tertimpa puing bangunan rumah.

“Korban sekarang sedang mendapatkan perawatan di puskesmas. Mengenai kerugian material hingga kini belum bisa terhitung,” kata Ade (56), salah satu warga Desa Langensari.

Sementara itu Koordinator Rescue Damkar Cianjur, Ade Rihyan menambahkan, di lokasi kejadian tim langsung mengevaksi pohon tumbang yang menimpa rumah warga.

“Tercatat pohon besar yang tumbang akibat angin kencang kurang lebih sebanyak 20 pohon, sedangkan rumah yang ambrol sebanyak 12 unit,” ujarnya.

Dalam kurun waktu dua jam, pelaksanaan evakuasi pohon tumbang bisa dilaksankan dengan tertib aman dan lancar.

“Dua orang warga yang mengalami luka sedang diobati di puskesmas terdekat,” pungkasnya.(asi/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan