Berita

Asyik, Wisata Alam Sevillage Hadirkan Promo Seru untuk Camping Ground di Tahun Baru

×

Asyik, Wisata Alam Sevillage Hadirkan Promo Seru untuk Camping Ground di Tahun Baru

Sebarkan artikel ini
Asyik, Wisata Alam Sevillage Hadirkan Promo Seru untuk Camping Ground di Tahun Baru
PROMO: Wisata Alam Sevillage menghadirkan promo seru bagi para pengunjung yang ingin menikmati fasilitas camping ground saat malam pergantian tahun. (Foto: Rendi Irawan/cianjurupdate.com)

CIANJURUPDATE.COM, Cipanas – Wisata Alam Sevillage yang bertempat di Kampung Parabon, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur kini tengah menghadirkan promo-promo seru yang sayang untuk dilewatkan khusus untuk camping ground di tahun baru.

Marketing Wisata Alam Sevillage, Dikdik mengatakan, menjelang tahun baru pihaknya sudah menyediakan paket camping ground sebanyak 20 tenda dome dan 10 tenda keong khusus jelang tahun baru mendatang.

“Ada sekitar 20 tenda dome dan 10 tenda keong yang sudah kami siapkan untuk memanjakan para pengunjung yang ingin menikmati sensasi unik berkemah di alam terbuka pada saat pergantian tahun nanti,” ujarnya kepada Cianjur Update, Minggu (20/12/2020).

Dikdik menjelaskan, untuk tenda dome satu malamnya dibanderol Rp700 ribu dan itu sudah termasuk tiket masuk, breakfast serta disediakan sosis bakar. Lalu untuk malam keduanya akan ada diskon harga, jadi dua malam itu harusnya Rp1,4 juta, kini hanya menjadi Rp1,2 juta saja untuk empat orang termasuk dua kali breakfast dan sosis bakar.

Kalau untuk tenda keongnya, satu malamnya pada saat malam tahun baru dibanderol Rp900 ribu untuk empat orang dan sudah termasuk tiket masuk breakfast serta barbeque. Sementara untuk dua malam, pihaknya akan memberikan harga Rp1,6 juta saja. Itupun sudah termasuk tiket masuk, breakfast dua kali, barbeque, dan sosis bakar.

“Hanya saja untuk tahun baru ini, kuota kita sudah hampir penuh. Hanya tinggal tersisa satu tenda dome dan tiga tenda keong,” ungkapnya.

Selain itu, kata Dikdik, untuk fasilitas di dalam tenda sendiri pihaknya menyediakan kasur satu orang satu, sleeping bag satu orang satu, bantal satu buah, matras satu, berikut sudah dapat paket tiket masuk.

Kalau untuk tenda keong sama saja hanya saja perbedaannya dari segi bangunan saja. Karena tenda keong itu bangunannya sudah permanen, sudah ada fasilitas yang sama seperti tenda dome dan kapasitas empat orang di paketnya atau maksimal bisa sampai lima orang.

“Hanya saja kang, yang satu tenda ada tambahan jadi lima orang itu terkena biaya tambahan. Pertama untuk tiket masuk, request sleeping bag, jadi bayar lagi sekitar Rp60 sampai Rp70 ribuan,” paparnya.

Dikdik menjelaskan, untuk protokol kesehatan, pihaknya sudah menyiapkan penerapan protokol yang lebih ketat, baik di pemeriksaan bagian gerbang utama maupun di sekitar lingkungan Wisata Sevillage.

“Semua pengunjung yang datang, akan diarahkan untuk selalu mencuci tangan, memakai masker, dan dicek suhu tubuh. Bila ada yang tidak memakai masker, maka tidak akan diberikan izin masuk,” imbuhnya.

Dikdik berharap, dengan penerapan protokol kesehatan yang lebih ketat, penularan Covid-19 dapat ditekan seminimal mungkin.

“Saya juga berharap semoga tahun baru ini Covid-19 bisa cepat selesai, agar semua aktivitas dapat berjalan normal seperti sedia kala,” tandasnya.(ct6/sis)

Tinggalkan Balasan