Berita

Cerita Ketua DPRD Cianjur, Pernah Jadi Guru Honorer dengan Gaji 300 Ribu

×

Cerita Ketua DPRD Cianjur, Pernah Jadi Guru Honorer dengan Gaji 300 Ribu

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Siapa sangka, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Cianjur, Ganjar Ramadan, pernah menjadi guru honorer. Hal ini diungkapkan langsung oleh Ganjar ketika menjadi pembicara pada seminar Leadership Talkshow di Fakultas Hukum Universitas Suryakancana (Unsur), Jumat (14/02/2020).

“Saya pernah menjadi guru honorer di salah satu SD dan SMP di Cianjur selama kurang lebih empat tahun,” ungkapnya ketika menjadi pembicara.

Selain itu, Ganjar Ramadan mengungkapkan,dirinya kerap mendapat gaji yang sedikit ketika menjadi guru honorer. “Saat itu saya digaji Rp300 ribu per bulan. Itu juga dari dana bos, yang memang hanya tiga bulan sekali,” ungkapnya.

Sebelum menjadi guru honorer, ia pernah mencoba masuk TNI dan Polri. Namun ia gagal dalam seleksi menjadi prajurit hingga akhirnya ia menimba ilmu di Fakultas Pendidikan.

“Dua kali saya coba masuk TNI tapi gagal, terus saya coba masuk Polri, gagal juga. Dan akhirnya menjadi guru honorer setelah berkuliah di Fakultas Pendidikan Jurusan Olahraga di Universitas Suryakancana,” ungkapnya.

Perjuangannya menjadi guru honorer di masa lalu, membawanya menjadi Ketua DPRD. Ia bertekad akan meningkatkan taraf kesejahteraan guru honorer dengan Asosiasi Honorer Nasional (AHN).

“Perjuangan saya di lembaga DPRD untuk memperjuangkan guru-guru honorer. Audiensi pertama AHN yang mau difasilitasi dengan badan BKD,” tuturnya kepada wartawan.

Selain itu, Ganjar mengungkapkan, dirinya sudah melayangkan surat ke BKD dan Plt Bupati Cianjur, H Herman Suherman. “Dan Insya Allah, BKD akan audiensi dengan AHN itu sendiri,” ungkapnya.(afs/rez)

Tinggalkan Balasan