banner 325x300
Bisnis

Cobain Plump Burger! Burger Berkualitas Tanpa MSG dengan Rasa yang Lezat

×

Cobain Plump Burger! Burger Berkualitas Tanpa MSG dengan Rasa yang Lezat

Sebarkan artikel ini
Cobain Plump Burger! Burger Berkualitas Tanpa MSG dengan Rasa yang Lezat
ENAK: Plump Burger menghadirkan aneka menu burger kekinian yang super enak, sehat karena tanpa MSG, dan pastinya dengan harga terjangkau. (Foto: Elga Nurani/cianiurtoday.com)

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Siapa yang tidak tahu dengan makanan westren bernama burger. Yaps, makanan berbahan roti dan daging yang ditumpuk ini eksistensinya memang tak pernah diragukan di dunia kuliner sejak dulu kala. Di Cianjur sendiri, sudah marak para pelaku usaha kuliner yang mencoba peruntungan dengan menjajakan burger.

Namun, karena merupakan makanan luar terkadang rasanya tidak cocok bagi masyarakat lokal seperti kita. Nah, kali ini Anda tidak usah bingung, karena sudah ada solusi menikmati burger yang benar-benar burger namun masih cocok dengan lidah kita, yaitu Plump Burger.

Plump Burger merupakan pelopor burger dengan kualitas dan rasa terbaik di Cianjur. Usaha ini dikelola oleh dua saudara ipar yaitu Ahmad Hidayat (40) dan Abdu Gopur (33).


“Kami membuat usaha ini, pertama karena kami suka kuliner dan suka makan. Kalau ditanya kenapa memilih burger, saat itu kami mencari yang memang jarang ada di Cianjur. Kami tidak ingin ikut tren membuka coffee shop yang memang sedang marak dilakukan,” kata Ahmad, saat diwawancarai Cianjur Update, Rabu (27/1/2021).

Buka pada awal pandemi 2020, keduanya mengaku telah mempersiapkan usaha ini jauh sebelum pandemi datang. Namun mereka menuturkan bahwa momentum ini bisa jadi kesempatan yang bagus.

“Kami bahkan melakukan riset untuk resep kami sekitar enam bulan. Mencari resep original, mempersiapkan SDM, dan bahan baku berkualitas. Namun saat sudah selesai, corona pun datang, namun karena sudah tanggung, akhirnya saya beranikan diri saja. Alhamdulilah bisa berjalan sampai saat ini,” sambung Abdu.

Ingin memberikan burger yang berbeda dari yang lain, Ahmad dan Abdu sangat extra mempertahankan kualitas produknya. Mulai dari roti, hingga sayuran yang dijamin berkualitas.

“Kami ingin memberikan yang terbaik bagi pelanggan, semua bahan baku merupakan home made, seperti pattynya. Lalu sayuran kami ambil dari petani-petani dengan kualitas terbaik. Sementara untuk roti, kami ambil langsung dari pabrik di Bandung, termasuk saos pun kami racik sendiri,” lanjut Ahmad.

Tidak hanya Ahmad dan Gopur, sosok chef yang turut membantu keduanya mengembangkan usaha ini, juga patut diapresiasi. Dengan telaten ia menyajikan burger dengan kualitas yang sama setiap harinya.

“Nama plump juga kami terinspirasi dari chef kami, yaitu Remi Mahesa (37). Karena perawakannya yang gemuk, hal ini merujuk juga untuk ukuran burger kami yang memang besar. Kami juga turut dibantu oleh karyawan lain, yang memang sudah sangat kompeten,” papar Abdu.

Adapun menu-menu burger di sini tentunya sangat menggiurkan. Salah satu paling best seller di Plump Burger adalah The Iron dan The Lommy.

“Ini dua menu signature kami, yang memang kami buat sendiri resepnya. The Iron adalah paduan burger dengan macaroni, sedangkan The Lommy itu dicampur salad atau sayuran. Oh iya, burger kami sama sekali tidak menggunakan MSG, sehingga aman dan sehat,” tegas Ahmad.

Tidak hanya burger, di sini juga menyediakan menu lain seperti tacos dan topping tambahan seperti onion ring hingga telur.

“Kalau minuman standar saja, pastinya ada kopi dan moktail yang seger-seger. Untuk harga kami start dari Rp25 sampai 30 ribuan. Sementara untuk topping ekstra mulai Rp4 ribuan,” kata Abdu.

Keduanya mengaku mendapat respon yang baik dari masyarakat. Meski baru berdiri sejak enam bulan lalu, namun produknya cukup diminati masyarakat.

“Alhamdulilah banyak yang suka, bahkan kadang bingung pelanggan banyak datang dari daerah-daerah yang jauh. Sehari kami bisa jual 30 burger, omzet sendiri sebulan kurang lebih bisa sampai Rp30 juta kotor,” papar Ahmad.

Bagi Anda yang mau mencoba lezatnya burger dari Plump Burger, bisa langsung datang ke lokasi di Jalan H Agus Saleh No 25, Solokpandan, Kecamatan Cianjur atau bisa melalui instagram di @plumpburger.

“Tepatnya di Bomero Kitchen lantai dua, atau bisa order lewat Grab. Ke depannya kami juga ingin punya food truck sehingga bisa menjangkau pelanggan-pelanggan luar daerah,” pungkas Ahmad.(ega/sis)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan