banner 325x300
Nasional

Diduga Bom, Sebuah Ledakan Besar Terjadi di Depan Gereja Katedral Makassar

×

Diduga Bom, Sebuah Ledakan Besar Terjadi di Depan Gereja Katedral Makassar

Sebarkan artikel ini
Diduga Bom, Sebuah Ledakan Besar Terjadi di Depan Gereja Katedral Makassar
BOM: Diduga bom, sebuah ledakan besar terjadi di depan Gereja Katedral Makasar, Minggu (28/3/2021). (Foto Istimewa)

CIANJURUPDATE.COM, Makassar – Sebuah ledakan terjadi di depan Gereja Katedral Makassar, pada Minggu (28/3/2021) sekitar pukul 10.28 Wita. Beberapa potongan tubuh pun terlihat di sekitar lokasi kejadian.

Saat ledakan terjadi, sejumlah jemaat gereja sedang melaksanakan ibadah minggu. Selain potongan tubuh manusia, di lokasi kejadian saat ini tampak sejumlah korban luka dievakuasi dan dilarikan ke rumah sakit. Terlihat juga kobaran api akibat ledakan masih menyala di sekitar lokasi.

Seorang saksi bernama Nazaruddin menyebut, suara ledakan terdengar besar sekali.

“Kami sementara menyapu di dalam seketika ada ledakan, kita langsung kaget, besar sekali suara ledakannya,” paparnya, Minggu (28/3/2021).

Belum diketahui sumber ledakan itu. Namun, Nazaruddin menyebut beberapa orang di sekitarnya berteriak ledakan itu berasal dari ‘bom’.

Saksi lainnya mengungkapkan, Armin Hari membenarkan kejadian tersebut ketika ia sedang melintas dengan sepeda motor tak jauh dari lokasi.

“Dentuman, jarak dari Katedral ke Kimia Farma ada satu kilometer, iya terdengar (besar),” ujarnya .

Armin juga mengaku melihat pecahan kaca dari kendaraan di sekitar lokasi.

“Beberapa teriak bom dan ada beberapa pelayan restoran yang di bajunya ada bercakan darah,” imbuhnya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian soal ledakan tersebut.(ct7/sis)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan