banner 325x300
Berita

Forkopimcam dan Polsek Pacet Salurkan Bantuan pada Korban Kebakaran di Pacet

×

Forkopimcam dan Polsek Pacet Salurkan Bantuan pada Korban Kebakaran di Pacet

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Pacet – Forum komunikasi pimpinan kecamatan (Forkopimcam) Pacet, menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran yang beberapa hari lalu terjadi di Kampung Cikahuripan, Desa Cibodas, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur.

Kapolsek Pacet, AKP Galih Apria mengatakan, karena melihat kebakaran yang terjadi beberapa hari yang lalu di Pacet, ia bersama unsur yang ada di Kecamatan Pacet berinisiatif membantu meringankan beban warga yang tertimpa musibah musibah tersebut.

“Saya berinisiatif mengajak unsur lain seperti pemerintah kecamatan, MUI, dan Forkopimcam Pacet untuk bersama-sama membantu memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi beberapa hari yang lalu,” ujar AKP Galih kepada Cianjur Update seusai penyaluran bantuan, Senin (30/11/2020).

AKP Galih menuturkan, barang-barang yang diberikan yaitu berupa puluhan sak semen, sembilan bahan pokok (sembako), pakaian layak pakai, serta dua truk pasir.

“Mudah-mudahan dengan bantuan yang disalurkan, bisa bermanfaat bagi warga yang terkena muibah. Meskipun tak seberapa banyak, tapi ini semoga dapat membantu,” tuturnya.

Selain itu, lanjut Galih, pihaknya juga menyampaikan rasa empati atas musibah yang menimpa warga Desa Cibodas, Pacet tersebut. Bantuan yang diberikan pun mungkin belum cukup untuk memenuhi kebutuhan jangka panjangnya, namun diharapkan bisa menambah semangat kepada warga tersebut.

“Mudah-mudahan saja musibah yang telah terjadi dapat dijadikan pelajaran kita bersama agar ke depan lebih waspada. Apabila meninggalkan rumah, pastikan rumah terkunci, setelah masak api harus dipastikan benar-benar sudah padam, sehingga kejadian serupa tidak akan terulang kembali kepada lingkungan kita atau seluruh warga Pacet,” tandasnya.(ct6/sis)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan