Pendidikan

Guru Peduli dan Tertib Lalu Lintas Bersama Polres Cianjur

×

Guru Peduli dan Tertib Lalu Lintas Bersama Polres Cianjur

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Satlantas Polres Cianjur menggelar kegiatan komunitas guru road safety atau guru peduli dan tertib lalulintas, Selasa (17/3/2020). Kegiatan dilaksanakan di SMP Islam Cendekia, Kampung Sindanglaka, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur.

Kasatlantas Polres Cianjur, AKP Ricky Adipratama, mengatakan program ini sesuai arahan dari Polda Jabar. Polisi perlu menyampaikan kepada guru sekolah tentang peduli dan tertib dalam lalu lintas.

“Kita menyampaikan tentang situasi lalu lintas saat ini, mulai dari angka kecelakaan yang tinggi, faktor-faktor penyebabnya dan permasalahan yang lainnya.” ujarnya kepada Cianjur Update, Selasa (17/3/2020).

Ia menjelaskan, program ini sudah integrasi dengan bidang study yang ada di sekolah yaitu PPKN. Tujuan program, setelah para guru paham kemudian di sampaikan kembali kepada anak didiknya.

Melalui kegiatan ini diharapkan bisa menekan angka kecelakaan lalu lintas yang tinggi. Sebab, sebagian besar korban kecelakaan merupakan usia produktif atau kaum milenial usia antara 15 sampai 35 tahun.

“Hal itu tidak boleh terjadi karena mereka (anak sekolah, red) merupakan generasi penerus kita yang akan datang,” terangnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh jajaran Satlantas Polres Cianjur, ketua yayasan, kepala sekolah, beserta guru dan staf SMP Islam Cendekia Cianjur.(yan/rez)

Tinggalkan Balasan