banner 325x300
Berita

Habiskan Miliaran Rupiah, Pasar Baru Sukanagara Belum Bisa Digunakan

×

Habiskan Miliaran Rupiah, Pasar Baru Sukanagara Belum Bisa Digunakan

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Pasar baru di Desa Sukanagara, Kecamatan Sukanagara, Kabupaten Cianjur yang dibangun dengan dana Rp4.774.533.652 masih belum bisa digunakan.

Hal ini karena pasar yang baru belum layak pakai. Masih ada beberapa faktor pendukung yang belum selesai dibangun.

Kabid Perdagangan Dinas Koperasi, UMKM, Perdagangan dan Perindustrian (Diskoperindagin) Kabupaten Cianjur, Nana Rukmana mengatakan, pasar baru lokasinya berjarak 1 Km dari pasar lama. Namun belum bisa dilakukan karena pasar baru belum selesai.

“Secara umum jumlah kios dan los sudah tersedia sesuai kuota yang ada di situ. Tapi sampai saat ini memang belum layak pakai. Belum ada emplasemen jalan, belum adanya sarana-sarana pendukung seperti pagar pengaman, belum ada penutup rollingdor,” kata dia kepada wartawan, Kamis (10/6/2021).

Ia mengungkapkan bahwa Diskoperindagin terus berupaya melakukan pengajuan. Namun, akibat masih dalam masa pandemi Covid-19 sampai saat ini belum terealisasi.

“Tahun 2020 ada pengajuan recofusing kan gak bisa. Sampai saat ini 2021 juga tidak ada untuk dana dari DAK,” katanya.

Nana mengatakan, di tahun 2022 akan diusahakan untuk pengajuan kembali untuk melanjutkan pembangunan Pasar Sukanagara yang baru.

“Tiap tahun juga diajukan, tapi mudah-mudahan insya allah tahun 2022 bisa dibangun kembali. Pasar yang lama juga sebetulnya masih bisa dipakai, karena untuk lebih enak pasar harus dipindahkan. Untuk pasar yang baru kiosnya sebanyak 301 kios,” tutupnya.(afs/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan