banner 325x300
Berita

Hujan Semalam, Pohon di Jalan Siliwangi Cianjur Tumbang

×

Hujan Semalam, Pohon di Jalan Siliwangi Cianjur Tumbang

Sebarkan artikel ini
Hujan Semalam, Pohon di Jalan Siliwangi Cianjur Tumbang
Hujan Semalam, Pohon di Jalan Siliwangi Cianjur Tumbang

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Hujan lebat menyebabkan pohon yang berada di Jalan Siliwangi, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur tumbang dan menutup jalan, Sabtu (10/7/2021) malam.

Beruntung saat kejadian tidak ada pengendara yang melintas, sehingga robohnya pohon yang cukup besar itu tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka.

Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Muhammad Wahyu, mengatakan pohon jenis trembesi tersebut roboh setelah diterjang hujan besar yang cukup lama.

“Pohon itu roboh setelah diterjang hujan besar selama satu jam hingga menutup jalan. Arus lalu lintas sempat macet selama 20 menit,” kata Wahyu kepada Cianjur Update, Sabtu (10/7/2021).

Wahyu arus lalu lintas kembali normal, petugas dari Tim BPBD, relawan dan aparat gabungan langsung mengevakuasi pohon tumbang di Jalan Siliwangi Cianjur dengan memotong batang dan dahan.

“Kita tadi lakukan evakusi pohon tumbang selama 15 menit dengan menggunakan alat sinso,” ujarnya.

Pihaknya mengimbau masyarakat dan pengguna jalan untuk ekstra berhati-hati jika terjadi hujan apalagi disertai dengan disertai angin kencang. Karena kondisi tersebut berpotensi merobohkan pohon besar.

“Masyarakat harus meningkatkan kewaspadaan dan juga berhati-hati karena hujan disertai angin yang berpontensi pohon tumbang,” tandasnya.(ren/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan