Berita

Jadwal Persib Bandung di Liga 1 2021-2022: Laga Perdana Lawan Barito Putera

×

Jadwal Persib Bandung di Liga 1 2021-2022: Laga Perdana Lawan Barito Putera

Sebarkan artikel ini
Jadwal Persib Bandung di Liga 1 2021-2022: Laga Perdana Lawan Barito Putera
PERSIB: Persib Bandung siap melawan Barito Putera di Liga 1 2021-2022. (Foto: persib.co.id)

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Jadwal Persib Bandung di Liga 1 2021-2022 akan dimulai. Maung Bandung akan melawan Barito Putera di Stadion Indomilk Sport Centre, Tangerang, Sabtu, 4 September 2021.

Pertandingan pun akan berlangsung mulai 20.30 Wib dan disiarkan langsung di Indosiar.

Asisten pelatih Persib, Budiman mengatakan, tak menjadi masalah bagi timnya meski harus bermain malam dalam laga pertama, termasuk dalam pertandingan berikutnya.

“Mau main malam atau siang sebetulnya tidak ada masalah, karena pemain sudah terbiasa. Mau main malam atau siang kami percaya mereka bisa memberikan yang terbaik,” tuturnya mengutip laman Persib, Jumat (3/9/2021).

Menurut dia, tim pelatih juga tak berencana menyesuaikan waktu latihan. Latihan pagi dinilai cukup untuk persiapan menatap laga walau di malam hari.

“Justru ini bagus buat kami yang biasanya latihan panas dan mainnya malam itu suatu energi yang bagus menurut saya. Jadi tak ada masalah,” ucapnya.

Dalam Liga 1 musim 2019, Persib Bandung hanya finis di posisi keenam. Kini, mereka mematok target lebih tinggi. Hal itu pun ditegaskan sang pelatih, Robert Alberts.

“Musim ini target kami tinggi karena punya tim yang bagus. Dengan pemain yang dimiliki sekarang, apalagi jika sudah banyak main bersama, punya kesempatan untuk menjadi yang terbaik dan berada di level teratas,” kata pelatih asal Belanda itu.

Salah satu upaya Robert Alberts untuk mengejar target itu adalah membangun kedalaman tim yang mumpuni.

Hal tersebut dipersiapkan supaya untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan, terutama karena harus berkompetisi di tengah pandemi.

Persib kini sudah kehilangan Ezehiel Ndoussel yang pindah ke Bhayangkara FC. Sebagai gantinya, Maung Bandung mendapatkan Marc Klok dari Persija Jakarta.

Selain itu, Persib juga kini diperkuat Ezra Wallian yang sudah bergabung sejak 2020. Nama baru lainnya adalah Mohammed Rashid, asal Palestina. Sedangkan dua legiun asing musim lalu, Geoffrey Castillion dan Wander Luiz, masih bertahan.

“Di atas kertas, kami terlihat menjadi tim yang diunggulkan. Namun momen ini adalah waktu bagi kami untuk bermain bersama dan menunjukkan bahwa setiap pemain bisa tampil baik,” terangnya.

Robert menjelaskan, persiapan tim menghadapi kompetisi dinilai kurang ideal. Pangeran Biru baru menjalani latihan perdananya secara kolektif pada 26 Agustus lalu dan tak menggelar pemusatan latihan yang biasa dilakukan di masa pramusim.

“Kami tidak melakukan uji tanding sehingga tidak bisa menguji kualitas setiap pemain di masa persiapan sebelumnya. Pertandingan di awal Liga ini akan memberi kami jawaban sehingga kami tahu kekurangan dan memperbaikinya,” pungkasnya.(ct9/sis)

Jadwal Persib Bandung di Liga 1 2021-2022:

Sabtu, 4 September 2021
20.00 Persib vs Barito Putera

(di Stadion Indomilk Sport Centre, Tangerang, live Indosiar).

Sabtu, 11 September 2021
20:30 Persita vs Persib (Indosiar).

Sabtu, 18 September 2021
20.30 Bali United vs Persib (Indosiar).

Kamis, 23 September 2021
19.00 Persib vs Borneo FC (Indosiar).

Sabtu, 2 Oktober 2021
19.00 Persib vs PSM Makassar (Indosiar)

Sabtu, 16 Oktober 2021
18:15 Persib vs Arema FC (Indosiar).

Jumat, 22 Oktober 2021
18:15 Madura United vs Persib (Indosiar).

Selasa, 26 Oktober 2021
20:30 Persib Bandung vs Persebaya (Indosiar).

Sabtu, 30 Oktober 2021
18:15 Persik vs Persib (Indosiar).

Tinggalkan Balasan