Berita

Jadwal, Syarat, Kuota, dan Aturan Afirmasi PPPK Guru 2021 Tahap 2

×

Jadwal, Syarat, Kuota, dan Aturan Afirmasi PPPK Guru 2021 Tahap 2

Sebarkan artikel ini
Jadwal, Syarat, Kuota, dan Aturan Afirmasi PPPK Guru 2021 Tahap 2
PPPK: Pendaftaran PPPK Guru 2021 akan dimulai pada 24 hingga 30 Oktober 2021. (Foto: profesi-unm.com)

CIANJURUPDATE.COM – Berikut jadwal, syarat, kuota, dan aturan afirmasi PPPK Guru 2021 Tahap 2 yang wajib diketahui.

Pendaftaran, pengumuman, dan pemilihan formasi tahap 2 PPPK Guru 2021 akan dimulai pada 24 hingga 30 Oktober 2021.

Formasi PPPK Guru 2021 yang belum terisi pada seleksi kompetensi tahap 2 dan tahap 3 adalah 149.336.

Hal ini tertuang dalam surat edaran nomor 5663/B/GT.01.00/2021 tentang Penyesuaian Jadwal Tahapan Pelaksanaan Seleksi Guru ASN-PPPK 2021 yang ditandatangani oleh Direktur Jenderal, Selaku Ketua Panitia Seleksi PPPK JF Guru, Iwan Syahril pada 8 Oktober 2021 lalu.

Melalui surat tersebut juga dijelaskan, soal jadwal lengkap tahapan seleksi kompetensi PPPK Guru 2021 tahap 2, mulai dari pemilihan formasi hingga pengumuman hasil seleksi.

Jadwal PPPK Guru 2021 Tahap 2

  • Pengumuman dan Pemilihan Formasi II: 24 – 30 Oktober 2021
  • Pengumuman daftar peserta, waktu dan tempat seleksi PPPK Guru II: 4 November 2021
  • Cetak kartu peserta seleksi PPPK Guru: 4 – 7 November 2021
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi II: 8 – 12 November 2021
  • Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi II: 18 November 2021
  • Masa sanggah II (masa pengajuan sanggah): 19 – 21 November 2021
  • Jawab sanggah II (tanggapan sanggah): 21 – 27 November 2021
  • Pengumuman pasca masa sanggah II: 28 November 2021
  • Jumlah Formasi yang Belum Terisi
  • Sebelumnya, pada Jumat, 8 Oktober 2021 pukul 09.00 Wib lalu, pemerintah telah mengumumkan hasil seleksi PPPK Guru tahap I.

Pada seleksi tahap I lalu, diumumkan ada sekitar 173.329 guru honorer yang lulus menjadi guru PPPK.

Jumlah peserta PPPK Guru tahap I yang lolos telah memenuhi 53,7 persen formasi yang dilamar.

Tahap pertama dari 322.665 formasi yang dilamar oleh guru, 173.329 formasi telah terpenuhi.

baca selanjutnya..

Tinggalkan Balasan