banner 325x300
Berita

Jelang PSBB, Fasilitas Umum di Kertamukti Disemprot Disinfektan

×

Jelang PSBB, Fasilitas Umum di Kertamukti Disemprot Disinfektan

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Haurwangi – Pemerintah Desa Kertamukti, Kecamatan Haurwangi, Kabupaten Cianjur melakukan penyemprotan disinfektan, Sabtu (2/4/2020). Hal ini dilakukan di beberapa titik fasilitas umum menjelang penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Parsial.

Penyemprotan disinsfektan berlangsung di jalan desa, kabupaten, dan jalur nasional menggunakan mobil Damkar. Hal ini dilakukan untuk mencegah menularnya Virus Covid-19.

Kepala Desa Kertamukti, Cepi Agustina, menjelaskan, kegiatan serupa merupakan keduakalinya. Sebelumnua sudah dilaksanakan menjelang puasa.

Selain itu, penyemprotan disinfektan Haurwangi di pemukiman warga dilakukan hampir setiap pekan. Besok lusa pun akan dilaksanakan serempak di setiap kampung yang ada di Desa Kertamukti.

“Upaya penyemprotan disinfektan dengan menggunakan mobil Damkar. Direncanakan enam kali lagi atau selama Covid-19 masih ada,” paparnya kepada Cianjur Update, Sabtu (2/4/2020).

Pihaknya juga mengimbau agar masyarakat menggunakan masker, rajin cuci tangan, jaga jarak dan upaya lainnya agar Pandemi Covid-19 cepat berakhir. Cepi juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu program desa.

“Terimakasih pada pihak Damkar l Ciranjang, Kecamatan Haurwangi, Binmas, Babinsa, BPD, Karangtaruna, dan Ketua RT/RW yang telah ikut andil mengantisipasi Pandemi Covid-19,” tambahnya.

Sementara itu, anggota BPD Kertamukti, Arom Suhadi, mengapresiasi berbagai upaya yang dilaksanakan Pemerintah Desa Kertamukti. Upaya seperti itu diminta warga terus dilaksanakan secara berkesinambungan.

“Dengan itu semoga di Kecamatan Haurwangi tidak ada yang terkena virus Covid-19, dan semoga virus Covid-19 cepat berakhir,” tandasnya.(ct5/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan