banner 325x300
Berita

Jembatan Gantung Sepanjang 55 Meter di Leles Cianjur Diresmikan

×

Jembatan Gantung Sepanjang 55 Meter di Leles Cianjur Diresmikan

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Leles – Bupati Cianjur, Herman Suherman meresmikan jembatan gantung di Kampung Bojong Koneng, Desa Karyamukti, Kecamatan Leles, Selasa (28/12/2021).

Hadir dalam kegiatan peresmian di antaranya perangkat daerah, Forkopimcam Leles, Kades Karyamukti, para tokoh masyarakat, serta tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Herman mengatakan bahwa pembangunan jembatan tersebut sangat dibutuhkan masyarakat.

“Jembatan ini idak hanya untuk meningkatkan daya saing dan pertumbuhan ekonomi, tetapi sekaligus untuk mewujudkan rasa keadilan bagi masyarakat,” ujarnya.

Ia menambahkan, pembangunan jembatan ini memiliki dampak signifikan bagi kesejahteraan masyarakat.

Maka dari itu, ia berharap seluruh aparat baik di tingkat kecamatan maupun desa harus terlibat langsung dalam pemeliharaannya.

“Agar manfaat dari pembangunan tersebut mampu menggali berbagai potensi yang ada di wilayahnya,” tambahnya.

Sementara itu Kepala Dinas Perkimtan Kabupaten Cianjur, Cepi Rahmat Fadian menabahkan, kontruksi jembatan gantung yang dibangun ini panjangnya 55 meter dengan lebar 1,3 meter.

Jembatan ini menghubungkan Kampung Bojong Koneng dan Kampung Bima Karya, Desa Karyamukti, Kecamatan Leles, Kabupaten Cianjur.

“Dengan dibangunnya jembatan ini mudah-mudahan bermanfaat bagi masyarakat sekitar dan mampu meningkatkan perekonomiannya,” tandasnya.(ren/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan