banner 325x300
Berita

Komplotan Curanmor Berhasil Diringkus Satreskrim Polsek Cibinong di Lokasi yang Berbeda

×

Komplotan Curanmor Berhasil Diringkus Satreskrim Polsek Cibinong di Lokasi yang Berbeda

Sebarkan artikel ini
Komplotan Curanmor Berhasil Diringkus Satreskrim Polsek Cibinong di Lokasi yang Berbeda
DITANGKAP: Satreskrim Polsek Cibinong berhasil meringkus tiga orang komplotan pelaku Curian Motor (Curanmor).(Foto: Dian Tardian)

CIANJURUPDATE.COM, Cibinong – Satreskrim Polsek Cibinong berhasil meringkus komplotan pelaku Curian Motor (Curanmor). Pelaku seluruhnya berjumlah empat orang, yang berhasil ditangkap baru tiga orang, satu orang lagi masih buron.

Komplotan yang meresahkan warga itu ditangkap di tempat dan waktu yang berbeda. Penangkapan yang pertama terhadap dua orang pelaku yakni UN Alias Ugeng (32) dan SA Alias Sumsum (16). Ditangkap di Kampung Cimalati, RT 01/RW 01, Desa Sukaluyu, Kecamatan Cikadu.

“Saat mereka ditangkap tidak melakukan perlawanan, namun pengejaran terhadap pelaku melintasi sungai dan hutan,” ujar Kapolsek Cibinong, AKP Ahmad Rifai, kepada Cianjur Update, Jumat (1/1/2021).

Usai menangkap dua orang pelaku tersebut, lanjut Ahmad, kemudian anggota polisi pun melakukan pengembangan. Dari hasil keterangan ternyata mereka berkomplot dan keseluruhan pelaku berjumlah empat orang.

Ahmad mengatakan, penangkapan pelaku yang kedua, terjadi pada hari Kamis (31/12/2020) sekitar pukul 06.30 Wib. Satreskrim pun kembali berhasil manangkap satu orang lagi pelaku yakni AA (32). Pelaku ditangkap di Kampung Cibaregbeg, RT 02/RW 04, Desa Karyabakti, Kecamatan Cidaun.

“Satu orang lagi melarikan diri, kini anggota pun masih terus lakukan pengejaran,” terangnya.

Ia menuturkan, barang bukti kendaraan hasil curian sudah diamankan dan ketiga pelaku akan dijerat dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara.

Ahmad pun mengimbau kepada warga khususnya wilayah hukum Polsek Cibinong untuk selalu waspada, serta lebih meningkatkan Kamtibmas di daerahnya masing-masing.

“Tingkatkan kembali Siskamling di masing-masing desanya. Karena para pelaku kejahatan beraksi ketika ada kesempatan dan selalu gunakan kunci ganda untuk menjaga keamanan kendaraan,” pungkasnya.(ian/sis)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan