Berita

Lebih dari Lima Kandidat, Balon Kades Akan Diseleksi

×

Lebih dari Lima Kandidat, Balon Kades Akan Diseleksi

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Bakal calon kepala desa (balon kades) di Kabupaten Cianjur akan diseleksi jika lebih dari lima kandidat saat Pilkades 2020. Seleksi tersebut dilakukan dengan cara tes akademik.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Cianjur, A. Danial, mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan Universitas Suryakancana (Unsur) Cianjur dalam pelaksanaan tes akademik tersebut. Apabila ada balon kades lebih dari lima, semua akan diseleksi.

“Dalam tes itu kami kerja sama dengan Unsur dan memang ditujukan untuk para calon kades yang lebih dari lima. Contohnya kalau ada enam calon maka semuanya akan diseleksi, dan akan dilihat nanti lulus atau tidaknya,” katanya saat dihubungi Cianjur Update, Jumat (27/12/2019).

Danial menyebutkan, di dalam ketentuan penyelenggaraan Pilkades Cianjur 2020, calon kades itu maksimal ada lima orang. Semuanya ada aturan.

“Jadi memang ada aturannya. Penyelenggaraan tes itu sudah sesuai dengan ketentuan,” jelasnya.

Ia mengungkapkan, penyelenggaraan tes akademik bagi para balon kades ini sudah dibuka di 27 Kecamatan di Kabupaten Cianjur. “Pasirkuda yang masih belum sampai sekarang” tambahnya.

Diketahui pendaftaran tes akademik bakal calon kades ini digelar mulai 20 Desember 2019 hingga 4 Januari 2020.(afs)

Tinggalkan Balasan