Pendidikan

Login dan Cek SIM PKB Sekarang, Ada Pemutakhiran Data Calon Peserta

×

Login dan Cek SIM PKB Sekarang, Ada Pemutakhiran Data Calon Peserta

Sebarkan artikel ini
Sim PKB

SIM PKB adalah sistem informasi manajemen yang bertujuan untuk melakukan pengembangan profesi berkelanjutan. SIM PKB wajib diikuti oleh seluruh guru di Indonesia oleh kementerian pendidikan.

Sejak 2017 Sistem ini mulai terselenggara oleh Ditjen GTK, Guru dan Tenaga Kependidikan. Melalui program ini, pemerintah mencoba untuk memberikan fasilitas kepada para guru supaya lebih profesional lagi dalam menjalankan profesinya.

SIM PKB Tujuan dan Fungsinya

SIM PKB dibuat untuk meningkatkan kualitas dari profesi guru, tentunya agar tercipta standar guru dengan profesional dan berkualitas. Dengan standar yang sudah di tetapkan oleh pemerintah melalui kementerian Pendidikan Indonesia sebagai lembaga yang mengatur.

Singkatnya seluruh guru di Indonesia wajib  mengikuti sistem kompetensi ini dengan tujuan pendidikan di Indonesia menjadi lebih baik dari sisi pengajar untuk menerapkan metode-metode sesuai dengan kebutuhan untuk mendongkrak kemampuan siswa di era digital ini.

Syarat Mengikutinya

Pada dasarnya memang bisa diikuti semua guru yang bernaung oleh Kementerian Pendidikan. Tetapi ada syarat tertentu yaitu yang bisa mengikuti SIM PKB adalah pendidik yang memang sudah memiliki nilai hasil ujian kompetensi guru (UKG).

Jika misalnya Anda belum melakukan ujian, harus mengikuti UKG terlebih duku karena nantinya nomor UKG akan berguna untuk pendaftaran akun SIMPKB.

Peserta SIM PKB harus terdaftar dalam Komunitas GTK

Melalui laman Jendela.Kemendikbudgo.id, Komunitas Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) adalah komunitas yang telah terdaftar serta ter-registrasi secara resmi pada Sistem Informasi Manajemen (SIM) Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB).

Komunitas GTK terdiri atas komunitas kerja (pokja) dan komunitas rayon. Kedua komunitas ini memfasilitasi guru dalam pelaksanaan PKB.

Pelaksanaan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) 2017, merupakan kelanjutan dari Program Guru Pembelajar ini, terlaksana dengan basis komunitas guru dan tenaga kependidikan (GTK). Komunitas ini hadir sebagai sarana peningkatan profesionalitas dan kompetensi guru oleh kementerian pendidikan atau dinas pendidikan.

Baca Juga: Cara Login, Daftar, dan Cek SIM PKB Paling Gampang, Cara Bikin Akun dan Login SIM PKB Mudah dan Cepat

Login SIMPKB, Syarat dan Cara Daftar Paling Mudah

Ada 2 Komunitas GTK

  1. Komunitas kelompok kerja (pokja) Komunitasmerupakan komunitas yangdisahkan oleh dinas pendidikan tingkat provinsi, kabupaten/ kota dan memiliki Surat Keputusan Pendirian Komunitas.
  2. Komunitas rayon merupakan forum atau wadah kegiatan profesional guru mata pelajaran atau paket keahlian yang bentukan Unit Pelaksana Teknis (UPT). Oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Cara Membuat dan Cek Pemutakhiran Data SIM PKB dengan Mudah

Untuk Anda yang mempunyai profesi sebagai guru dan sudah membuat akun SIMPKB atau belum? Anda bisa melakukan pengecekan dengan tahapan seperti yang akan kami uraikan.

SIMPKB bisa Anda akses melalui laman resminya melalui Web browser mobile/desktop  atau aplikasi di ponsel. Anda bisa mendaftarkan akun di web gtk.belajar.kemdikbud.go.id terlebih dulu. Pada laman tersebut anda tinggal mengikuti langkahnya dengan mudah.

Tahap pertama Anda harus memiliki nomor UKG. Nomor ini sangat penting dan harus Anda miliki untuk membuat SIM PKB. Anda bisa cek nomor UKG di daftar data pokok pendidikan atau Dapodik sekolah yang tersinkronisasi dengan Dapodik pusat.

Kemudian Anda bisa  mengakses laman web GTK dengan melakukan penginputan nama, provinsi, dan kota.

Setelah Anda sudah mengetahui nomor UGK, masuklah ke laman web GTK lalu mengisi semua data diri yang ada di sana.

Langkah terakhir, setelah semua data diri sudah terisi, klik chapta“Saya Bukan Robot”. Kemudian unduh file pdf berisi username dan password yang bisa log in akun SIM PKB.

Ada beberapa pilihan untuk masuk kedalaman akun SIMPKB seperti masuk melalui akun akun media sosial. Anda bisa menggunakan aplikasi atau laman web paspor-gtk.belajar.kemdikbud.go.id/casgo/login lalu masukkan alamat email dan password yang Sahabat gunakan saat mendaftar.

Itulah tata cara pembuatan dan cek Pemutakhiran Data SIM PKB yang bisa Anda gunakan untuk menunjang profesi guru agar Anda lebih profesional dan terlatih. Melalui sistem ini nantinya banyak kegiatan yang bisa membantu Anda untuk lebih berkompetensi lagi dalam mendidik.(*)

Tinggalkan Balasan