banner 325x300
Berita

Malam-malam, Warga Kampung Bojongpilar Gelar Pesta Demokrasi

×

Malam-malam, Warga Kampung Bojongpilar Gelar Pesta Demokrasi

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Warga Kampung Bojongpilar, RW 02, Kelurahan Bojongherang, Kecamatan Cianjur menyelenggarakan pesta demokrasi, Sabtu (2/11/2019). Mereka mengadakan pemilihan Ketua Rukun Warga (RW), Ketua Rukun Tetangga (RT) dan Ketua Karang Taruna periode 2019- 2002.

Kegiatan itu bertempat di Aula PAUD Al-Fadilah yang dihadiri Sekertaris Kelurahan Bojongherang, Deden Kuswandi. Pesta demokrasi pemilihan Ketua RW, RT, dan Karang Taruna ini merupakan suatu rutinitas yang sudah melekat dengan warga.

Bukan hanya pesta demokrasi yang berskala nasional seperti Pileg, Pilkada, dan Pilpres saja. Ternyata pemilihan hingga tingkat RT pun digelar dengan penuh kreatifitas.

Ketua Panitia, Rubi Sufyan, menuturkan, pemilihan tiga ketua dilaksanakan secara demokratis. Selain untuk percontohan ke depan, juga sebagai cara untuk menjaring dukungan dengan ketentuan suara terbanyak atau voting.

“Ini adalah aktifitas demokrasi, anggap saja sebagai demo kreasi dari warga kampung kami,” terangnya kepada Cianjur Update.

Ada banyak bakal calon dalam pemilihan, tapi nama-namanya sengaja tidak dipublikasikan di awal. Hal ini dilakukan untuk menjaga kondusifitas dan menanamkan rasa penasaran agar warga ingin datang.

Untuk memberikan dukungannya, ada tiga surat suara yang dicoblos oleh setiap warga pemilih. Surat suara untuk memilih ketua RW, untuk memilih RT, dan untuk memilih Karang Taruna.

“Selain antusiasme dan ketaatan berdemokrasi warga yang tinggi, ternyata panitia juga menyediakan doorprize. Ini disediakan untuk mengundang minat kedatangan warga dan memeriahkan acara,” pungkasnya.(der)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan