Berita

Menteri Sosial RI Tidak Permasalahkan Kualitas Progam Sembako di Cianjur

×

Menteri Sosial RI Tidak Permasalahkan Kualitas Progam Sembako di Cianjur

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Pacet – Menteri Sosial (Mensos) RI, Juliadi P Batubara melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Kabupaten Cianjur untuk meninjau pelaksanaan program bantuan sembako, pada Rabu (05/02/2020) lalu.

Pada kesempatan tersebut Mensos langsung menyidak beberapa Agen E-Warong yang ada di Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur.

Dari hasil peninjauan Mensos RI ke Agen E-Warong H Usman yang berada di kawasan Puncak, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas tidak mempermasalahkan kualitas dari seluruh bantuan sembako yang disediakan di Agen E-Warong, seperti yang dicemaskan masyarakat beberapa waktu ini.

Mensos Tidak Temukan Sembako Kualitas Buruk di Cianjur

Artinya sidak Mensos tersebut, tidak menemukan adanya kualitas sembako yang jelek atau rusak sebelum dibagikan kepada para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kabupaten Cianjur, Tika mengatakan, bahkan Mensos RI saat itu mengapresiasi kualitas sembako yang dibagikan kepada para KPM.

“Saat itu Mensos RI bapak Juliari P Batubara mengunjungi agen E-Warong uang ada di Ciloto. Kami tidak ada persiapan sebelumnya karena kedatangan bapak begitu mendadak,” ujarnya.

Dikatakan Tika, Mensos RI sangat puas melihat distribusi yang lancar serta kualitas bantuan sembako seperti beras dan telur yang bersih dan juga bagus.

“Pak Menteri saat itu tidak mempermasalahkan kualitas sembako. Bahkan pak menteri memuji kualitasnya bagus,” pungkasnya.(riz)

Tinggalkan Balasan