Berita

Nyaris Ambruk, Rumah Reyot di Bojongpicung Diperbaiki Bagong Mogok

×

Nyaris Ambruk, Rumah Reyot di Bojongpicung Diperbaiki Bagong Mogok

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Bojongpicung – Komunitas Bagong Mogok melakukan bedah rumah reyot di Desa Jati, Kecamatan Bojongpicung, Kabupaten Cianjur. Rumah yang nyaris ambruk itu terletak di Kp. Palalanggon, RT 01/RW 05, dihuni Ade Muhtar dan keluarganya.

Kini rumah tersebut sedang dibangun menjadi permanen dengan ukuran 7×5 meter bersama masyarakat setempat. Hingga Sabtu (20/6/2020) pembangunan sudah mencapai sekitar 75 persen.

Salah seorang pengurus Bagong Mogok Cianjur, Asep Wahyu, menjelaskan, komunitas yang akrab disebut BM itu tidak hanya bergerak dalam touring motor dan mobil. Selalu peduli terhadap masyarakat yang ekonominya kurang beruntung, seperti membangun rumah yang tidak layak huni.

“Tidak ada unsur politik praktis apapun, sosial murni. Untuk bulan sekarang tidak hanya membangun rumah Mang Ade Muhtar saja, tapi membangun pula di Gadog dua unit, Cibeber dua Unit, dan di Sukabumi dua unit,” tuturnya kepada Cianjur Update, Sabtu (20/6/2020).

Ke depannya, BM akan terus membantu membangun rutilahu milik masyarakat yang kurang beruntung. Khusnya yang sudah nyaris ambruk dan tidak dibangun pihak lain.

“Dengan adanya itu semoga keluarga yang rumahnya sedang dibangun menjadi keluarga yang sejahtera,” tambah Asep.

Ketua RT01/RW 05, Yogi, berterima kasih atas diperbaikinya rumah reyot milik keluarga Ade Muhtar. Ucapan tersebut disampaikan kepada Bagong Mogok, Camat Bojongpicung, Polsek Bojongpicung, Koramil Bojongpicung, media, dan masyarakat yang peduli.

“Kami tidak bisa berucap apa-apa kecuali terima kasih pada semua pihak yang telah ikut peduli membangun rumah Mang Ade,” tandasnya.(ct5/rez)

Tinggalkan Balasan