banner 325x300
Berita

Operasi Yustisi Digelar hingga Pedesaan di Cugenang

×

Operasi Yustisi Digelar hingga Pedesaan di Cugenang

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cugenang – Polsek Cugenang menggelar Operasi Yustisi penegakan Inpres Nomor 5 Tahun 2020, Jumat (18/9/2020). Kegiatan itu dilakukan bersama Forkopimcam, Koramil, Gugus Tugas, dan Satpol PP yang dimulai pukul 09.00 WIB.

Operasi Yustisi dilakukan peningkatan disiplin dan penegakan hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan Virus Disease 2019 (Covid-19). Kegiatan berlangsung di pangkalan ojek Padaluyu, Jalan Cirumput, hingga Jalan Raya Cugenang.

“Jumlah personel gabungan 15 orang. Selama pelaksanaan kegiatan berjalan tertib dan aman,” kata Kapolsek Cugenang, Kompol Woro Wuryani, kepada Cianjur Update.

Ia menuturkan, ada 100 lebih warga yang diberikan peringatan. Terdiri dari 110 teguran, 40 sanksi sosial, dan sanksi fisik 30 orang. Selain itu ada 110 masker yang dibagikan. Woro berharap, dengan Operasi Yustisi di Cugenang ini masyarakat meningkatkan kedisiplinan Protokol Kesehatan.

“Semoga masyarakat selalu menerapkan protokol seperti memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak demi mencegah penularan Covid-19,” tandasnya.(ct7/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan