banner 325x300
Berita

Peristiwa Sepekan: Jembatan Runtuh, Kecelakaan Puncak, Penemuan Mayat

×

Peristiwa Sepekan: Jembatan Runtuh, Kecelakaan Puncak, Penemuan Mayat

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM – Berbagai peristiwa terjadi di Kabupaten Cianjur dalam sepekan. Berita ini menjadi perbincangan dan sorotan publik. Berikut kami rangkum peristiwa yang terjadi pekan ini.

Seorang Kakek di Bojongmeron Terserempet Kereta Api

Peristiwa ini terjadi di Kampung Bojongmeron, RT 01/RW 07, Kelurahan Solokpandan, Kecamatan Cianjur. Seorang kakek terserempet kereta api (KA) Siliwangi 502, pada Senin (3/2/2020) pukul 17.48. 

banner 325x300

Diketahui korban bernama Tomi yang berusia sekitar 70 tahun. Kejadian itu bermula saat Tomi hendak menyebrang rel ke wilayah Kelurahan Sayang. Saat yang bersamaan, KA Siliwangi berangkat dari Cianjur menuju Ciranjang.

Sempat diteriaki, tapi diktetahui Tomi kurang pendengaran. Hingga akhirnya ia terkapar di sebrang rel. Terlihat luka di kepala dan kaki Tomi akibat peristiwa itu. Akhirnya korban dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Jembatan Cibalagung Runtuh, Polres Cianjur Lakukan Penyelidikan

Jembatan Cibalagung yang berlokasi di Kampung Sukawargi, RT01/RW 06, Desa Babakan Karet, Kelurahan Bojongherang, Cianjur runtuh pada Senin (3/2/2020) sore. Jembatan itu masih dalam proses pembangunan dalam ruas jalan Pasir Gede Raya – Tangkil (Tahap II).

Pada tahap awal pemasangan kontruksi rangka jembatan, pihak penyedia jasa sudah melakukan pemasangan perancah untuk menopang kontruksi rangka jembatan. Tetapi pada tahap berikutnya Tim Eresticon jembatan mengganti tiang-tiang perancah dengan kabel seling sebagai penyanggah dan pengikat kontruksi rangka jembatan.

Porles Cianjur lakukan penyidikan dengan dugaan sementara hasil olah TKP putusnya kabel seling penyangga dan pengikat jembatan yang dipasang oleh Tim Eresticon pada angkur di abutment. Langkah pihak kepolisian dalam penyelidikan telah dilakukan olah TKP untuk mengetahui sebab-sebab jembatan tersebut runtuh.

Selain itu, pemeriksaan terhadap Direktur CV. Karya Utama juga dilakukan. Pemeriksaan terhadap pihak atau tim teknis PT. Yambala Indonesia selaku Tim Eresticon dan sekaligus sebagai Pabrikasi.

Solar Tumpah di Puncak Picu Kecelakaan

Tumpahan solar menyebabkan kecelakaan lalu lintas di KM 88 jalur Ciloto – Puncak, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Cianjur, Kamis (06/02/2020). Peristiwa terjadi sekitar pukul 06.40 WIB yang melibatkan dua mobil dan satu sepeda motor.

Kecelakaan bermula ketika mobil Daihatsu Sigra bernopol B.2514.TOG yang dikemudikan Baso berhenti karena sepeda motor Vario bernopol F 5664 XA yang dikemudikan Muhtar Azis terjatuh karena licinnya jalanan yang berlumur solar.

Beruntung tidak ada korban jiwa maupun korban luka akibat kejadian ini. Namun kendaraan yang rerlibat mengalami kerusakan ringan.

Penemuan Mayat Setengah Bugil di Haurwangi

Penemuan mayat pada Sabtu (8/2/2020) sekitar pukul 08.30 WIB membuat warga geger. Mayat pria setengah bugil ini ditemukan di Kampung Muhara, Desa Haurwangi, Kecamatan Haurwangi, Kabupaten Cianjur.

Mayat berjenis kelamin pria itu ditemukan di sungai yang berbatasan dengan Kampung Pasir Merak. Bermula ketika salah seorang warga hendak pergi ke kebun untuk bekerja. Namun ketika menyebrang sungai, ia melihat sosok mayat pria tanpa baju tersangkut di batu.

Temuan inu langsung dilaporkan pada Bhabinkamtibmas dan Babinsa Haurwangi. Selelah ditelaah dengan jelas, ternyata mayat tersebut merupakan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Untuk pemeriksaan lebih lanjut, maka jenazah tersebut langsung dibawa ke RSUD Cianjur oleh pihak Kepolisian Bojongpicung.

Longsor di Batulawang, Jalur Cianjur – Bogor Terhalang

Bencana longsor terjadi pada Sabtu (8/2/2020) di Jalur Puncak 2, tepatnya di Kampung Sindangsari, Desa Batulawang, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 03.00 WIB. Saat itu hujan mengguyur Jalur Puncak 2 sejak Jumat (7/2/2020) sore hingga Sabtu (8/2/2020).

Akibatnya jalan penghubung Cianjur dan Bogor terhalang. Banyak mobil maupun motor dari arah Cipanas ke Bogor maupun sebaliknya yang terhalang longsor. Material longsor pun dibersihkan warga, hingga akhirnya jalan kembali normal.

Itulah rangkuman berita peristiwa yang tejadi di Cianjur pekan ini.(ct4/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan