banner 325x300
Berita

Polres Cianjur Izinkan Warga Gelar Acara Maulid Nabi, Asalkan Perketat Prokes

×

Polres Cianjur Izinkan Warga Gelar Acara Maulid Nabi, Asalkan Perketat Prokes

Sebarkan artikel ini
Polres Cianjur Buru Model Foto Bugil yang Viral
Kaporles Cianjur, Mochamad Rifai saat diwawancara oleh wartawan di Mapolres CIanjur. (Foto: Afsal Muhammad/cianjurupdate.com)

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Polres Cianjur memperbolehkan warga menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw di seluruh wilayah Cianjur, asalkan memenuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

“Warga boleh melaksanakan kegiatan peringatan Maulid Nabi, tentunya dengan terus mematuhi dan memperketat protokol kesehatan, yaitu memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak,” ujarnya saat dikonfirmasi Cianjur Update, Kamis (29/10/2020).

Rifai menegaskan, pihaknya terus berkordinasi dengan Satgas Covid-19 Cianjur dalam melakukan pemantauan pada warga yang tidak melaksanakan protokol kesehatan.

“Nanti kalau sudah melanggar protokol kesehatan, itu adalah tugas Satgas Covid-19 yang maju dan kita sebagai pendukung, baru melakukan penegakkan hukum jika memang tidak bisa diperingatkan, jadi ada mekanismenya,” tegasnya.

Ia pun menerangkan, meskipun peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw tahun ini harus ada di tengah pandemi Covid-19, tidak akan mengurangi rasa cinta umat muslim pada baginda Rasullulah.

“Dengan Maulid Nabi Muhammad Saw diharapkan kita dapat terus menambah ketakwaan kepada Allah Swt, mencintai Nabi Muhammad, dan berdoa agar pandemi Covid-19 dapat hilang dari bumi Indonesia,” tandasnya.(ct6/sis)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan