banner 325x300
Berita

Polres Cianjur Salurkan Bantuan Warga yang Tak Dapat Bantuan

×

Polres Cianjur Salurkan Bantuan Warga yang Tak Dapat Bantuan

Sebarkan artikel ini
polres cianjur salurkan bantuan warga

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Polres Cianjur kembali salurkan program Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima, Warung, dan Nelayan (BTPKLWN) kepada masyarakat Kabupaten Cianjur. Pemberian bantuan ini berlangsung di Mapolres Cianjur, Senin (04/04/2022).

Wakapolres Cianjur Kompol Silfia Sukma Rosa mengatakan, program ini merupakan bentuk dukungan bagi pelaku usaha. Khususnya para pelaku usaha di sektor usaha mikro saat pandemi Covid-19.

“Pada pelaksanaan pemberian bantuan ini juga kami sinergikan dengan kegiatan Percepatan Vaksinasi. Para penerima bantuan yang belum melaksanakan vaksinasi wajib untuk melaksanakan vaksinasi yang telahPolres Cianjur sediakan,” ujarnya kepada Wartawan.

Baca Juga: Polres Cianjur Larang Warga Sahur On The Road

Wakapolres menjelaskan, masyarakat yang terverifikasi sebagai calon penerima bantuan sosial berdasarkan undangan pada hari ini berjumlah 509 orang.

“Polres Cianjur hanya bersifat mencari sasaran dan menyalurkan. Kami libatkan Bhabinkamtibmas untuk melakukan pendataan terhadap masyarakat yang berhak menerima bantuan tersebut,” jelasnya.

Menurutnya, Kegiatan Polres Cianjur yang salurkan bantuan ini ada beberapa tahapan. Prosesnya setelah mendapatkan sasaran melalui pendataan, kemudian data tersebut masuk proses input melalui aplikasi Puskeu Presisi Polri. Selanjutnya tinggal melakukan proses verifikasi dengan data dari pemerintah pusat.

Baca Juga: Kapolres Cianjur Santuni Anak Berkelamin Ganda dan Yatim Piatu di Haurwangi

“Sasaran penerima bantuan ini, tidak boleh menerima bantuan lainnya dari pemerintah. Bantuan tersebut bernilai Rp600 ribu yang langsung penerima bantuan dapatkan oleh yang berhak tanpa ada potongan biaya apapun,” kata dia.(ren)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan