Berita

Puluhan Ketua dan Reseller Arisan Paket Lebaran Datangi Polres Cianjur

×

Puluhan Ketua dan Reseller Arisan Paket Lebaran Datangi Polres Cianjur

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cianjur – Puluhan ketua dan reseller yang menjadi korban dugaan penipuan arisan paket Lebaran yang diselenggarakan CV Hoki Abadi Jaya mendatangi Polres Cianjur, Senin (3/8/2020). Mereka mendatangi posko yang disediakan Satreskrim Polres Cianjur untuk mengadu.

Polisi memberikan penjelasan prosedur pengaduan tersebut. Pihak ketua ataupun resseller dianjurkan untuk merekap data anggota beserta kerugiannya. Jadi tidak hanya melaporkan nominal kerugian saja, tapi harus disertai pula dengan data. Misalnya jumlah anggota ada berapa dan mengikuti paket apa saja.

Salah seorang reseller yang menjadi korban dugaan penipuan arisan dan paket Lebaran CV Hoki Abadi Jaya, AG, mengakui baru pertama kali mengikuti paket tersebut. Dirinya mengalami kerugian sekitar Rp18 juta.

“Kalau uang pribadi, saya rugi Rp18 juta. Kalau digabungkan dengan uang dari anggota semuanya sekitar Rp35 juta,” paparnya kepada wartawan, Senin (3/8/2020).

AG mengikuti paket barang, elektronik, paket Lebaran, dan paket motor. Ia mengaku mengikuti paket itu ditawarkan oleh temannya yang meyakinkan dirinya untuk ikutan.

“Waktu itu saya percaya pada teman saya, karena mereka sudah mendapatkan kulkas, TV. Awalnya merasa ragu karena tidak mungkin mendapatkan barang yang lebih murah dari harganya. Teman saya pun meyakinkan, akhirnya saya ikutan,” ucapnya.

Ia bercerita, paket Lebaran dan barang yang dijanjikan oleh penyelenggara meleset dari janjinya. Kini, mereka pun menyerahkan proses hukum pada pihak kepolisian dan berharap uangnya bisa kembali.

Namun hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan dari pihak penyelenggara terkait keluhan para member, reseller, dan ketua paket arisan dan Lebaran.(ian/rez)

Tinggalkan Balasan