banner 325x300
Berita

Reses, Budhy Setiawan Dialog Bareng Penyuluh Pertanian di Cianjur

×

Reses, Budhy Setiawan Dialog Bareng Penyuluh Pertanian di Cianjur

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Pacet – Anggota Komisi IV DPR-RI, Budhy Setiawan, menggelar reses dengan dialog bersama penyuluh pertanian lapangan (PPL) se-Kabupaten Cianjur di Gedung Balai Penelitian Tanaman Hias (Balithi), Jumat (6/3/2020). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan produktivitas pertanian.

“Tujuan saya di sini adalah untuk mendengar secara langsung masalah yang di temui oleh para PPL di sektor pertanian,” kata Budhy.

Pria yang juga anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar ini menambahkan, tujuan kegiatan ini sama-sama mencari solusi agar masalah di lapangan dapat teratasi. Ini demi produktivitas pertanian dapat meningkat.

“Kita harap apapun masalahnya dapat kita atasi bersama-sama, supaya sektor pertanian dapat berkembang dan taraf ekonomi para petani dapat meningkat.” tambahnya.

Untuk diketahui, anggota DPR-RI Komisi IV menaungi bidang pertanian, perhutanan, kelautan dan perikanan, serta lingkungan hidup. Adanya reses Budhy Setiawan pun disambut dengan antusias oleh para PPL. Mereka mengutarakan permasalahan yang mereka alami di lapangan.

Misalnya masyarakat menginginkan kestabilan harga dan kemudahan produksi. Termasuk bantuan alat-alat pertanian untuk mendorong produksi petani.

Pada reses tersebut, Budhy Setiawan merespons aspirasi dari para PPL. Ia berjanji akan memberikan bantuan alsintan (alat dan mesin pertanian) untuk masyarakat serta mendorong regulasi yang dapat mensejahterakan petani.(rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan