Berita

Ribuan Pramuka Penggalang Ikut Lomba di Kwarcab Cianjur

×

Ribuan Pramuka Penggalang Ikut Lomba di Kwarcab Cianjur

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Karangtengah – Sebanyak 2.465 Pramuka Penggalang mengikuti pekan lomba Pramuka 2019 yang diadakan di Gedung Kwarcab Kabupaten Cianjur, Selasa (10/9/2019). Mereka berasal dari 16 Kwartir Ranting (Kwaran) di Cianjur.

Ketua Panitia, Dewi Rosita, mengatakan kegiatan ini rutin diadakan setiap tahun. Tujuannya mengukur sejauh mana perkembangan pembinaan di setiap gugus depan. Perlombaan pun tidak hanya fokus pada kepramukaan saja.

“Kita mengambil dari berbagai aspek. Seperti agama, seni dan keterampilan pramuka,” paparnya saat diwawancara, Selasa (10/9/2019).

Ia menuturkan, ada tujuh lomba yang diselenggarakan. Dari aspek seni ada lomba paduan suara dan tari kreasi nusantara. Aspek agama ada lomba Da’i dan Mhq.

“Sedangkan dari aspek keterampilan Pramuka ada lomba isyarat semboyan, pionering, dan tata upacara,” ujarnya.

Setiap lomba ada kategori putra dan putrinya, kecuali lomba tata upacara. Lomba ini merupakan gabungan peserta putra dan putri.

Menurutnya, kegiatan ini untuk membuktikan bahwa pramuka itu tidak hanya bermain PBBAB dan keterampilan saja. Tapi ada sisi lain yang menarik. Kegiatan akan dilaksanakan selama empat hari.

“Rencananya akan laksanakan selama empat hari. Mulai dari kemarin, Senin (9/9/2019) sampai Kamis (12/9/2019) nanti,” ungkapnya.

Ia menambahkan, tujuan utama diadakannya kegiatan ini untuk membentuk karakter anak bangsa yang lengkap. “Mulai dari aspek agama, seni dan keterampilannya,” pungkasnya.(yan)

Reporter : Dian Tardian
Editor : M Reza Fauzie

Tinggalkan Balasan