banner 325x300
Berita

Rumah Duloh Terbakar, Siang Bolong

×

Rumah Duloh Terbakar, Siang Bolong

Sebarkan artikel ini

CIANJURToday – Rumah Duloh Abdullah (58), penjual bensin eceran di Jalan DR Muwardi (Bypass) Kabupaten Cianjur, terbakar, siang bolong Selasa (7/8/2018) sekitar pukul 14.00 WIB. Meski tidak ada korban jiwa, namun rumah yang merangkap warung itu menyebabkan kerugian material yang nilainya hingga puluhan juta rupiah.

Sumber api yang membakar hangus rumahnya, diketahui berasal dari bensin. Duloh yang menjual bensin eceran tersebut di rumahnya, tidak menyangka saat ia sedang curah bensin dari jrigen ke kemasan plastik kecil, akan menyebabkan kebakaran besar.

banner 325x300

“Saat itu saya lagi menuangkan bensin dari jerigen besar ke kemasan kecil. Namun tiba-tiba api langsung menyambar,” kata Duloh.

Waktu curah bensin, dikatakan Duloh, di dekatnya terdapat tungku api. Api dari tungku tersebut lah yang diduga menjadi penyebab kebakaran, hingga menjalar bensin. Setelah dengan cepat api membakar bangunan, Duloh bersama tujuh orang keluarganya pun segera menyelamatkan diri.

“Tangan saya juga kena api. Tapi alhamdulilah tidak terbakar,” ujarnya.

Beruntung peristiwa itu tidak berlangsung lama. Api dipadamkan setelah dua unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Petugas pemadam kebakaran dibantu warga setempat berjibaku memadamkannya. Akibatnya saat itu, kendaraan sempat tersendat saat proses pemadaman berlangsung.(RIZ)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan