Berita

Sejumlah Titik Longsor di Takokak Mulai Dibersihkan Warga

×

Sejumlah Titik Longsor di Takokak Mulai Dibersihkan Warga

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Takokak – Beberapa titik yang tertimbun longsor akibat hujan deras di Desa Waringinsari, Kecamatan Takokak, Kabupaten Cianjur kini telah bisa dilalui oleh kendaraan. Hal ini berkat gotong-royong warga yang membersihkan material longsor.

Hal itu diungkapkan Kepala Desa Waringinsari, Nadir Mubaram Abdurahman. Ia menyebut longsor yang terjadi diakibatkan hujan deras yang mengguyur wilayah Takokak secara terus menerus.

“Akses jalan yang kemarin longsor akibat hujan deras, sekarang alhamdulillah sudah bisa lewati kendaraan berkat gotong-royong masyarakat di desa kami,” tuturnya kepada Cianjur Update, Selasa (17/11/2020).

Sebelumnya, lanjut Nadir, longsor terjadi di lima titik di Desa Waringinsari, seperti di Kampung Cibuluh, dua titik di Kampung Bobojong, Pasir Lengka, Cicadas, Sukarama, dan Panyairan.

“Semoga saja tidak terjadi lagi longsor susulan. Kami juga selaku aparat desa selalu mengingatkan warga agar ketika datang hujan untuk tetap waspada,” harapnya.

Sementara itu, lanjut dia, satu rumah yang tertimpa longsor di Kampung Bobojong masih dalam perbaikan. Mengingat lokasi untuk membuang tanah yang jauh, sehingga membutuhkan waktu cukup lama.

“Kendalanya untuk yang satu rumah itu, membuang tanahnya jauh dan saat ini masih dalam perbaikan secara gotong-royong oleh warga. Sementara untuk pemiliknya diungsikan sementara ke tempat keluarganya,” tandasnya.(afs/sis)

Tinggalkan Balasan