banner 325x300
Berita

Sempat Diundur, Pameran Investasi Unggulan Desa Dibuka

×

Sempat Diundur, Pameran Investasi Unggulan Desa Dibuka

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Bojongpicung – Pembukaan Pameran Investasi Unggulan Desa Wilayah III Cianjur, yang diselenggarakan di Lapang Huve, Desa Neglasari, Kecamatan Bojongpicung, Rabu (11/12/2019) sore diguyur hujan. Pembukaan diundur dari tanggal yang ditentukan sebelumnya.

Banyak tamu undangan yang tidak hadir. Selain itu terdapat kubangan air di sekitar lokasi. Salah seorang pemerhati pembangunan di Kecamatan Bojongpicung, Erwin (54), menilai pelaksanaan pameran terkesan carut marut. Hal itu karena pembukaan pameran diundur beberapa kali oleh panitia.

“Seharusnya dibuka pada tanggal 6 Desember 2019, ternyata baru dilaksanakan pembukaannya 11 Desember 2019,” paparnya.

Tentu saja banyak pihak yang kecewa utamanya para pengrajin produk makanan ringan. Mereka berasal dari desa di Kecamatan Bojongpicung, Ciranjang, Haurwangi, Sukaluyu, Karangtengah dan Kecamatan Mande.

Bukan hanya pengrajin makanan yang kecewa akibat diundurnya pembukaan pameran. Pihak aparatur desa dan masyarakat setempat pun merasa kecewa pula. Apalagi saat pelaksanaan pembukaan yang dilaksanakan Asda II, Yanto Hartono, lokasi pameran becek setelah diguyur hujan lebat.

Selain itu, Erwin mengharapkan, pihak panitia pelaksana pameran belajar dari pengalaman yang ada. “Supaya hal serupa tidak terulang kembali,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua panitia Pameran Investasi Unggulan Desa, Agus Cantra, tak menampik pembukaan pameran sempat diundur. Mulanya, berdasarkan jadwal akan dibuka Plt Bupati Cianjur, H. Herman Suherman, pada Jumat 6 Desember 2019.

“Namun saat itu dibatalkan karena Plt Bupati melaksanakan dinas luar ke Provinsi Jawa Barat.
Kedua melaksanakan tugas di Cianjur Selatan,” tuturnya.

Namun pada hari Rabu (11/12/2019), Plt Bupati Cianjur sedang menerima tamu dari Provinsi Jawa Barat, hingga pembukaannya diwakilkan pada Asda II, Yanto Hartono.

Mengenai becek di lokasi pameran, ia menuturkan karena faktor alam. Meskipun begitu, ia optimistis pameran akan ramai pengunjung.

“Optimis besok hari dan seterusnya pameran tersebut akan dipadati pengunjung, karena pameran tersebut disatukan dengan pasar malam dan semoga cuaca mendukung,” tandasnya.(ct5)

Reporter: Apip Samlawi
Editor: Reza Parahyangan

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan