Berita

Sempat Tertutup Longsor, Jalan di Cibinong Sudah Bisa Dilintasi

×

Sempat Tertutup Longsor, Jalan di Cibinong Sudah Bisa Dilintasi

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Cibinong – Sempat tertutup longsor batu, jalan di Kampung Sinarpajar, RT 01/R 05, Desa Cikangkareng, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Cianjur sudah bisa dilintasi kendaraan, Minggu (8/3/2020). Sebelumnya, jalan antarkampung itu tak bisa dilintasi karena terhalang longsor dari tebing batu pada Sabtu (7/3/2020) petang.

“Alhamdulillah sudah selesai di evakuasi. Sudah normal kembali,” paparnya Kapolsek Cibinong, AKP Ahmad Rifai, Minggu (8/3/2020).

Pembersihan jalan dari material longsor melibatkan banyak pihak. Di antaranya warga setempat, PUPR, pemerintah desa dan Kecamantan Cibinong, serta sinergitas TNI/Polri.

Sebagai antisipasi agar longsor tidak kembali terjadi di Desa Cikangkareng, Kecamatan Cibinong, Polisi berkoordinasi dengan pihak kecamatan dan PUPR untuk membangun tembok penahan tanah (TPT). Begitu juga koordinasi dengan dinas lainnya untuk mengadakan penanaman pohon di sekitar tebing.

“Penghijauan tanam pohon untuk penguatan tebing-tebing dampak longsor,” tambahnya.

Ahmad juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu hati-hati saat sedang berkendara di musim hujan.(yan/rez)

Tinggalkan Balasan