banner 325x300
Berita

Serentak, TP PKK Desa Neglasari dan Kecamatan Bojongpicung Tanam Pohon Picung

×

Serentak, TP PKK Desa Neglasari dan Kecamatan Bojongpicung Tanam Pohon Picung

Sebarkan artikel ini
Serentak, TP PKK Desa Neglasari dan Kecamatan Bojongpicung Tanam Pohon Picung
Serentak, TP PKK Desa Neglasari dan Kecamatan Bojongpicung Tanam Pohon Picung

CIANJURUPDATE.COM, Bojongpicung – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Desa Neglasari dan Kecamatan Bojongpicung melakukan penanaman pohon picung, Sabtu (17/9/2021).

Kegiatan ini dilakukan secara serentak di pinggir Lapang Huve dan di pinggir Jalan Raya Ciranjang – Bojongpicung, tepatnya Kampung Kebon Jeruk Desa Neglasari.

Ketua TP PKK Kecamatan Bojongpicung, Eka Indriyani Jenal menerangkan, kegiatan ini dilakukan bersama jajaran pengurus TP PKK Desa Neglasari, Kader Posyandu, Karang Taruna, dan masyarakat.

Tidak hanya itu, setelah selesai menanam pohon diteruskan dengan membersihkan sampah yang berceceran di pinggir jalan, di lapang sepak bola, dan pemukiman warga.

Eka berpesan agar pohon yang sudah ditanam dapat dirawat dengan baik. “Pohon picung yang sudah ditanam mohon diurus suapaya tumbuhnya lebih bagus,” tuturnya.

Sementara itu Ketua TP PKK Desa Neglasari, Enci Nurhayati menambahkan, penanaman pohon tersebut merupakan suatu kegiatan yang cukup menarik perhatian banyak pihak. Karena pohon ini merupakan cikal bakal nama Kecamatan Bojongpicung dan Desa Bojongpicung.

Menurutnya, saat ini tidak sedikit masyarakat yang tidak mengetahui apa itu pohon picung. Padahal pohon ini buahnya bisa dijadikan panganan teman makan nasi.

“Banyak masyarakat d zaman milenial yang tidak mengetahui picung, ternyata suatu pohon yang buahnya bisa diolah menjadi pangan, diolah dijadikan sambal, dan dijadikan teman nasi ketika makan,” pungkasnya.(asi/rez)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan