Berita

Tabrakan dengan Mobil Ikan, Pemotor Tewas Kecelakaan di Sukaluyu Cianjur

×

Tabrakan dengan Mobil Ikan, Pemotor Tewas Kecelakaan di Sukaluyu Cianjur

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Sukaluyu – Seorang pemotor tewas kecelakaan akibat tabrakan dengan mobil ikan di Jalan Alternatif Jonggol, Desa Sukasirna, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur, Selasa (14/12/2021).

Korban yang belum diketahui identitasnya itu mengendarai sepeda motor Honda Revo bernomor polisi (nopol) F 3144 ZF. Kecelakaan maut ini terjadi sekitar jam 22.30 Wib malam.

Kanit Laka Polres Cianjur, Ipda Hadi Kurniawan mengatakan, pemotor tersebut menabrak mobil Suzuki Carry pikap bermuatan ikan.

“Iya betul kang, kecelakaan terjadi lagi di Jalan Alternatif Jonggol, Kampung Sukasirna, Desa Sukasirna, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur sekitar jam 22.30 Wib,” kata dia saat dikonfirmasi Cianjur Update, Rabu (15/12/2021).

Ipda Hadi menjelaskan, kronologis kecelakaan bermula ketika pengendara Revo bernopol F 3144 ZF yang belum diketahui identitasnya melaju dari arah Tungturunan menuju ke arah Cikalongkulon.

Sewaktu menempuh jalan lurus datar, motor tiba-tiba out ke kanan jalan. Motor pun akhirnya tabrakan di Sukaluyu Cianjur dengan kendaraan Suzuki Carry pikap bermuatan ikan dari arah berlawanan.

“Akibat kejadian tersebut pengendara sepeda motor Honda Revo meninggal dunia, sedangkan pengemudi kendaraan Suzuki Carry pikap mengalami luka-luka,” ucapnya.

Kecelakaan ini juga mengakibatkan kedua kendaraan yang terlibat rusak berat.

Ipda Hadi menegaskan, korban kecelakaan yang menggunakan Honda Revo belum diketahui identitasnya.

Namun ciri-cirinya berjenis kelamin laki-laki berusia 35 – 40 tahun, rambut ikal hitam pendek, kulit sawo matang, kumis dan jenggot sedang.

Menggunakan kaos lengan panjang warna abu-abu, di leher dan di lengan baju warna hitam, celana panjang warna abu-abu dan terdapat sobekan di bagian paha dan lutut. Kancing celana diikat menggunakan tali rapia warna kuning.(ren/rez)

Tinggalkan Balasan