Berita

Tebing Ambruk, Satu Rumah di Cugenang Ternancam Roboh

×

Tebing Ambruk, Satu Rumah di Cugenang Ternancam Roboh

Sebarkan artikel ini
Satu rumah di Kampung Panumbangan RT 03/RW 01, Desa Cibulakan, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur terancam roboh.
Satu rumah di Kampung Panumbangan RT 03/RW 01, Desa Cibulakan, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur terancam roboh.

CIANJURUPDATE.COM, Cugenang – Satu rumah di Kampung Panumbangan RT 03/RW 01, Desa Cibulakan, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur terancam roboh.

Ini disebabkan tebing setinggi empat meter ambruk pada Rabu (15/4/2021) lalu. Peristiwa ini terjadi pada malam hari.

Pemerintah Desa (Pemdes) Cibulakan saat ini melakukan upaya agar runtuhnya tebing yang tepat di bawah tembok penahan tanah (TPT) ini bisa diatasi.

Akan tetapi, Pemdes Cibulakan masih menanti bantuan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur untuk perbaikan.

Kepala Desa Cibulakan, Baden Zaki menjelaskan, anggaran desa saat ini belum mencukupi untuk melakukan perbaikan TPT yang ambruk itu. Terlebih, dana desa (DD) baru akan keluar pada tahun 2022.

“Ini pascakejadian tanggal 15 kemarin cukup membahayakan masyarakat, terlebih ini satu rumah warga yang tepat di atasnya. Kita khawatir amblas ke bawah,” ujar dia kepada Cianjur Update, Senin (19/4/2021).

Sementara ini, Pemdes Cibulakan pun mengalirkan air yang ada di TPT di atas rumah yang nyaris roboh dengan menggukan alat bondek.

“Alat itu terbuat dari logam atau seng dan ditahan dengan menggunakan bambu panjang,” kata dia.

Pihaknya pun mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada, terlebih di saat musim hujan dengan intensitas tinggi seperti saat ini. Karena, bencana tidak diketahui kapan akan datang.

“Saya meminta kepada segenap masyarakat untuk selalu waspada agar bisa mengantisipasi terjadinya bencana alam, terlebih saat ini huja selalu deras disertai angin kencang,” tutupnya.(afs/rez)

NYARIS RUNTUH: Pemdes Cibulakan tengah melakukan upaya agar rutuhnya tebih yang tepat di bawah TPT bisa diatasi.(Foto: Afsal Muhammad/cianjurupdate.com)

Tinggalkan Balasan