banner 325x300
Berita

Terpeleset Saat Ambil Ikan, Irfan Tenggelam di Jangari

×

Terpeleset Saat Ambil Ikan, Irfan Tenggelam di Jangari

Sebarkan artikel ini

CIANJURUPDATE.COM, Mande – Satu orang pria tenggelam di perairan Jangari, Desa Bobojong, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Senin (30/12/2019) siang. Pria bernama Irfan Mubarok itu tenggelam ketika mengambil tangkapan ikannya yang terjatuh dari perahu.

Berdasarkan laporan Paur Subbag Humas Polres Cianjur, Ipda Budi Setiayuda, Irfan merupakan warga Kampung Jangari Kidul, Desa Bobojong, Kecamatan Mande. Kejadian ini berawal ketika korban bersama saksi Dede Suganda (28) dan Usan (35) yang merupakan saudara korban melihat perahu yang sdang doking atau perbaikan di terminal air Jangari.

Korban pun memancing ikan sambil melihat perbaikan perahu. Tangkapan ikannya pun dimasukan ke dalam ember. Saat akan uji coba perahu sudah diperbaiki, korban ikut dalam perahu itu sambil membawa hasil pancingan ikan.

Perahu itu melintas di perairan dekat terminal air tangga, yang berjarak sekitar 500 meter dari terminal air Jangari. Namun tiba-tiba ember hasil tangkapan ikan terjatuh ke perairan.

“Akhirnya korban pun berupaya untuk mengambil ember tersebut namun terpeleset hingga ia terjatuh ke air,” paparnya, Senin (20/12/2018).

Para saksi yang berada di dalam perahu pun berupaya untuk menyelamatkan korban. Namun korban sudah tenggelam, jarak korban tenggelam dengan terminal air tangga sekitar 40 meter.

Sat Polair Polres Cianjur pun langsung berkoordinasi dengan LLASD Dishub Provinsi Jawa Barat, Polsek Mande, dan Kantor SAR Bandung.

Pencarian pun digelar sejak pukul 15.00 hingga 18.00 WIB dengan menggunakan jangkar pengait, namun korban masih belum ditemukan.

Hingga saat ini, Personel Satpolair berjaga di Posko Bantuan SAR jangari Cirata Cianjur dan berencana untuk terus melakukan pencarian.

Kasi Trantib Kecamatan Mande, Adah Kurnia, menjelaskan, pihak Desa Bobojong dan Trantib Mande mendatangi lokasi kejadian. Korban masih dalam pencarian tim SAR, BPBD, Orari, aparat Kepolian, Koramil, Kecamatan dan aparat lainnya. “Semoga korban cepat ditemukan,” tuturnya.(afs/ct5)

banner 325x300
banner 325x300

Tinggalkan Balasan